Resensi Novel "Ayah Menyayangi Tanpa Akhir"
Pengarang : Kirana Kejora Bahasa : Indonesia Genre : Fiksi berlatar Kisah Nyata Penerbit : Zettu Rilis : Mei 2013 Halaman : 372 ISBN : 978-620-7735-46-0 Novel ke 17 ini berdasar kisah nyata Tentang Mensyukuri & Menikmati arti kesepian, kesenyapan, kehilangan Pada saatnya kita memang harus sendiri Demikian tulisan Kirana Kejora dilembar lembar awal novelnya ini..... Arjuna Dewangga awalnya mungkin tak pernah menduga ia akan menikah muda untuk kemudian menjadi orangtua tunggal. Ketika masih kuliah di Jogja Arjuna berpacaran dengan Keisha Maizuki, gadis jepang yang sedang mengikuti program penelitian dan pertukaran mahasiswa UGM. Sayangnya hubungan mereka tidak direstui oleh kedua orang tua mereka. Namun begitu akhirnya mereka memutuskan untuk menikah dalam usia muda walau tanpa...